Komisi IV Minta Atlet Rafting Peraih Juara Dapat Beasiswa

Komisi IV Minta Atlet Rafting Peraih Juara Dapat Beasiswa
KEJUARAAN : Atlet Refting asal Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi saat tengah bertanding Arung Jeram para kejuaraan World Refting Championship (WRC) Junior Putri U 23 di Sungai Tara, Foca, Bosnia Herzegovina, Eropa. (FOTO : ISTIMEWA)
0 Komentar

CIKIDANG – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Elis Ernawati meminta Dinas Kebudayaan dan olahraga (Disbudpora) Kabupaten Sukabumi lebih memperhatikan serta mengakomodir kebutuhan atlet juara dunia Rafting U 23 Indonesia asal Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menyarankan agar para atlet yang masih berusia di bawah 23 tahun ini diberikan beasiswa pendidikan, sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka. Karena telah mengharumkan nama daerah dan bangsa di kancah internasional. “Sebagai wakil rakyat yang mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) III yang meliputi wilayah Cikidang meng-imbau Dinas terkait agar atlet dari daerah ini diperhatikan, karena mereka sudah membawa nama daerah ke ajang dunia,” ucapnya kepada Sukabumi Ekspres via aplikasi WhatsApp, kemarin (07/06).

Tak hanya itu saja, ia pun berharap komite olahraga raga nasional (KONI) Kabupaten Sukabumi sebagai organisasi induk cabang olahraga dmemperjuangkannya, serta memfasilitasi mereka untuk mendapat pembinaan yang lebih baik guna meningkatkan kualitas para atlet.

Baca Juga:Tertibkan Kendaraan tak Bayar PajakBencana Hidrometeorologi Masih Mengancam

“Koni sebagai wadah organisasi dari segala cabang olahraga harus bisa memperjuangkannya dan lebih membina atlet-atlet tersebut, sayang kalau dibiarkan. Karena ini jelas potensi dan bakat yang sangat membanggakan untuk Kabupaten Sukabumi, bisa saja kedepan mereka dapat dijadikan ikon untuk generasi selanjutnya,” tandasnya.

Sebelumnya, lima atlet Refting atau Arung Jeram asal Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, berhasil menjuarai World Refting Championship (WRC) Junior Putri U 23 di Sungai Tara, Foca, Bosnia Herzegovina, Eropa. Pada Rabu (01/06) lalu. Kelima Srikandi muda ini mengikuti kejuaraan arung jeram mewakili tim Yunior Putri U 23 Indonesia, mereka berada diurutan pertama setelah mengungguli Canada diposisi kedua dan Jepang diperingkat tiga. (mg1)

0 Komentar