Tim Ketahanan Pangan Pantau Stok dan Keamanan Bahan Pokok

Tim Ketahanan Pangan Pantau Stok dan Keamanan Bahan Pokok
0 Komentar

JL CEMERLANG – Pengawasan bahan pangan yang beredar di pasaran di Kota Sukabumi mulai diintensifkan menjelang akhir tahun. Tim gabungan ketahanan pangan setempat kembali menyisir pasar tradisional dan modern, kemarin (27/12).

“Hasil pemantauan menunjukkan bahwa ketersediaan stok pangan di Kota Sukabumi menjelang pergantian tahun dalam kondisi aman,” kata Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi, Susiyana, kemarin.

Tim ketahanan pangan terdiri dari DKP3, Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag), serta Dinas Kesehatan. Selain memantau ketersediaan, juga mengawasi keamanan bahan pangan yang dijual di pasaran.

Baca Juga:Diguyur Hujan Seharian, BPBD Terima Dua Laporan KejadianJelang Akhir Tahun Potensi Bencana Meningkat, Kawasan Objek Wisata Selatan Sukabumi Diterjang Angin Kencang

“Hal lainnya yang menjadi fokus pada giat pemantauan adalah mengenai harga hingga kebersihan lingkungan di tempat penjualan,” tuturnya.

Di lapangan didapati harga komoditas beras mulai terpantau naik. Dari keterangan yang diperoleh, penyebab naiknya harga karena dipicu belum memasukinya masa panen.

“Ditambah akhir-akhir ini curah hujan cukup tinggi,” tegasnya.

Sedangkan berbagai harga komoditas kebutuhan masyarakat lainnya di pasaran masih terpantau aman. Artinya, harga relatif cukup stabil. “Insya Allah terkendali,” ucapnya.

Adapun lokasi yang dikunjungi tim ketahanan pangan di antaranya Pasar Pelita dan Yogya Department Store. (ist/portal.sukabumikota.go.id)

0 Komentar