SUKABUMI EKSPRES – Jennie BLACKPINK dikabarkan mengalami cedera pada wajah dan memastikan para penggemarnya yang tergabung dalam, BLINK tidak mengkawatirkan kondisinya.
Jennie BLACKPINK menuliskan terkait kondisinya yang dikabarkan mengalami cedera pada wajah melalui Weverse pada Jumat, 3 Maret 2023 waktu setempat, hal itu bertujuan untuk memberitahu para penggemarnya atau BLINK yang tengah ramai dimedia sosial menantikan kabar dari sang idola.
Sebelumnya, ramai di media sosial sejumlah akun yang diduga merupakan BLINK membahas mengenai cedera pada wajah yang dialami oleh Jennie BLACKPINK.
Baca Juga:Pemprov DKI Jakarta Pastikan Bayar Biaya Perawatan Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang10 Lagu Kpop Jadul Hits untuk Nostalgia, Ada Shinwa hingga TVXQ!
Jennie BLACKPINK dikabarkan mengalami cedera pada bagian wajahnya, sehingga ia ingin memastikan bahwa para penggemarnya tidak khawatir.
“BLINK (klub penggemar BLACKPINK), saya hanya ingin mengunggah postingan ini terlebih dahulu jika kalian terkejut (dengan kabar cedera yang beredar),” tulis Jennie BLACKPINK, dikutip Sukabumi.JabarEkspres.com dari Weverse melalui Soompi pada Sabtu, 4 Maret 2023.
Lebih lanjut, ia pun membeberkan alasan mengapa dirinya bisa mengalami cedera. Menurut pengakuannya, Jennie sempat tersandung saat tengah berolahraga.
Akibat dari cedera tersebut, kini Jennie memiliki sedikit bekas luka di wajah. Ia pun mengatakan bahwa ingin segera pulih agar BLINK tidak merasa khawatir, akan tetapi untuk saat ini dirinya masih dalam masa pemulihan.
Jennie pun mengingkapkan bahwa kini dirinya harus mengenakan perban di wajahnya untuk sementara waktu selama masa pemulihan.
“Selama istirahat singkat kami (BLACKPINK), saya menjaga kesehatan saya, makan dengan baik, dan tidur nyenyak, tetapi saya tersandung sedikit saat berolahraga dan memiliki sedikit bekas luka di wajah saya.
Saya ingin cepat pulih agar tidak khawatir BLINK tetapi masih dalam penyembuhan jadi saya akan mengenakan perban di wajah saya untuk sementara,” lanjutnya.
Baca Juga:Menteri BUMN Erick Thohir Siap Kawal Kasus Kebakaran Depo Pertamina PlumpangMengenal Sindrom Tourette yang Diidap Lewis Capaldi
Kembali menegaskan kepada BLINK, bahwa dirinya akan memastikan segera pulih agar bisa tampil dengan performa yang lebih baik.
“Harap mengerti bahkan jika saya terdengar agak konyol. Saya harus menampilkan kinerja yang baik jadi saya minta maaf karena menjadi seperti ini, semuanya. Saya akan segera sembuh, jadi tolong jangan khawatir dan sampai jumpa lagi,” katanya.