Sukabumi Ekspres – Manchester United mendapatkan dua saingan baru dalam upaya merekrut Harry Kane. Real Madrid dan PSG dikabarkan turut meramaikan perburuan tanda tangan bomber Tottenham Hotspur itu.
Kini kedua tim kaya raya Eropa tersebut mengikuti jejak Bayern Munchen yang sebelumnya juga tertarik mengontrak Kane, demikian klaim Mail Online.
Sempat dikaitkan dengan Harry Kane beberapa musim silam, Madrid kemungkinan akan melanjutkan perburuan. Mereka tampak ingin menjadikan Kane sebagai suksesor Karim Benzema yang habis kontrak musim panas ini walau diperkirakan akan bertahan sampai akhir musim depan.
Baca Juga:Resep Es Jelly Mangga, Seger Bener dan Cocok Jadi Sajian LebaranPelengkap Favorit Hidangan Lebaran, Resep Sambal Goreng Ati
Di sisi lain, PSG juga sedang mengincar beberapa superstar baru. Ini mengingat masa bakti Lionel Messi yang tampaknya segera berakhir, selagi masa depan Kylian Mbappe dan Neymar pun masih abu-abu.
Baca juga: Rumor Transfer: Manchester United Tertarik Gaet Ruben Neves?
Namun ada gelagat bahwa Real Madrid dan PSG akan menunggu sampai musim panas mendatang ketika pemain kelahiran London itu bisa didapatkan secara gratis. Kontrak Kane bersama Spurs bakal habis tahun depan, dan ia sangat diyakini akan pindah ke tim lain demi mendapatkan trofi pertamanya.
Alhasil musim panas ini menjadi kesempatan terakhir Tottenham Hotspur untuk tidak kehilangan Harry Kane secara cuma-cuma. Itu jika sang pencetak gol sepanjang masa timnas Inggris dan Spurs enggan memperpanjang kontraknya.
Belum bisa dipastikan apakah Kane benar-benar berniat meninggalkan The Lilywhites. Kalaupun benar sepertinya destinasinya tetap di Inggris, setidaknya sampai berhasil melewati gol Alan Shearer.
Melansir dari Metro, sang kapten timnas Inggris telah membuat 23 gol dari 30 laga sejauh musim 2022/2023. Itu menambah jumlahnya golnya menjadi 206, berjarak 54 gol saja dari Shearer.
Baca juga: ‘Dear Newcastle, Siapkan Biaya Segini Kalau Mau Boyong McTominay’
Kane masih bernilai £100 juta dan United dilaporkan akan mengajukan tawaran kepada penyerang top yang masuk daftar belanja pelatih Erik Ten Hag. Laporan tersebut juga mengklaim Setan Merah ingin memboyong dua striker, satu muda dan satu berpengalaman.
Manchester United untuk striker muda sedang memantau Evan Ferguson rising star Brighton. Namun Spurs juga berminat mengangkut sang wonderkid berusia 18 tahun untuk menggantikan Harry Kane pasca tampil fenomenal. Ferguson membukukan delapan gol dan tiga assist dalam 18 penampilan sejauh musim ini.