Baca juga: Jadwal Lebaran Idul Fitri 2023 Muhammadiyah
- Selamat Idul fitri, mari kita lanjutkan semangat kebersamaan dan toleransi yang telah kita tunjukkan selama bulan suci Ramadhan.
- Semoga Idul Fitri ini mengisi hidup Anda dengan warna yang paling cerah. Mohon maaf lahir dan batin.
- Taburkan kebaikan di hari yang fitri! Semoga berkah dari Allah SWT tak hentinya mengalkir melalui tangan kita.
- Pada hari istimewa ini, saya berdoa kepada Allah untuk kebahagiaan dan kesehatan Anda. Selamat Idul fitri.
- Usai shalat Ied, amrilah kita saling mengulurkan tangan dan bermaaf-maafan. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, mohon maaf lahir dan batin.
- Salah kata pernah terucap, salah sikap pernah terungkap, tetapi kembali fitrah selalu diharap. Selamat lebaran 2023. Mohon maaf lahir dan batin.
- Selamat Hari Raya Idul fitri 1 Syawal 1444 H. Taqabbalallaahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan batin.
Itulah beberapa ucapan Idul Fitri 1444 H penuh makna. Jangan lupa pemerintah akan menggelar sidang isbat penetapan 1 Syawal 1444 H pada Kamis (20/4), sehingga kita bisa mengetahui kapan lebaran Idul Fitri 2023.