SUKABUMIEKSPRES – Jumlah Posyandu Remaja (Posrem) di Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi melebihi target. Saat ini di wilayah itu terdapat 52 Posrem yang tersebar di lima kelurahan.
Plt Camat Citamiang, Renaldy Adzany, menjelaskan dibandingkan dengan jumlah posyandu induk sebanyak 73 unit, maka jumlah Posrem telah melebihi target yang wajib dipenuhi sesuai arahan Pemerintah Kota Sukabumi dengan persentase sebesar 71 persen.
“Sesuai dengan target yang diinginkan sebesar 50 persen, di Kecamatan Citamiang telah terbentuk sebanyak 52 Posrem atau sebesar 71 persen,” kata Renaldy, kemarin (7/6).
Baca Juga:Pemkot Salurkan Bantuan Perbaikan 20 Unit RutilahuLapas Mulai Terima Tahanan Baru
Dari 52 Posrem, lokasinya berada di Kelurahan Tipar sebanyak 8 Posrem, di Kelurahan Nanggeleng sebanyak 13 Posrem, di Kelurahan Citamiang sebanyak 11 Posrem, di Kelurahan Cikondang sebanyak 12 Posrem, dan di Kelurahan Gedongpanjang sebanyak 10 Posrem.
Renaldy menerangkan, pada pelaksanaan pelayanannya, pihak kecamatan seringkali melakukan kolaborasi dengan pihak lain. Misalnya pelibatan Posrem di Kelurahan Cikondang dilibatkan pada kegiatan sosialisasi mengenai bahaya rokok.
“Kegiatan utamanya adalah monitoring kesehatan. Tapi kegiatannya mereka variasikan, ada yang dalam bentuk nonton bareng, ada lagi kegiatan khususnya yang dikolaborasikan dengan pemeriksaan kesehatan,” tuturnya.
Renaldy berharap keberadaan Posrem mampu merealisasikan generasi unggul menuju Indonesia Emas tahun 2045. Bukan perkara mudah mewujudkannya, karena butuh proses.
“Tentunya tidak bisa instans. Makanya kita persiapkan dari sekarang. Remaja–remaja yang ada sekarang agar mereka melahirkan generasi selanjutnya yang unggul,” pungkasnya. (ist)