SUKABUMIEKSPRES – Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman menerima Audiensi Kofi Media perihal Pembuatan Film Etnografi Teluh Jampang di Ruang Rapat Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia ( BKPSDM) Kabupaten Sukabumi, Jum’at (21/07).
BACA JUGA: Pemkab Sukabumi Terima Kungker PWRI Kota Cilegon Banten
Rencananya pembuatan Film Teluh Jampang oleh kopi media (Pt.Kota Film Indonesia) pada November 2023 nanti bergenre Drama thriller yang akan tayang pada bulan April 2024 dengan durasi selama 90 menit, untuk metode pembuatan film tersebut menggunakan etnografi yakni menguraikan atau menggambarkan aspek -aspek kebudayaan pada suatu kelompok atau kehidupan masyarakat,
Selain itu film ini pun bertujuan untuk menghilangkan stigma negatif yang ada di masyarakat,serta mempunyai pesan moral yang bersudut pandang mengangkat nilai nilai keagamaan, budaya, wisata dan mengangkat tradisi kearifan lokal daerah.
BACA JUGA: Sekda Pimpin Rakor dan Evaluasi Persiapan KKS Tahun 2023
Baca Juga:Pemkot dan Alim Ulama Gelar Tarhib Muharram 1445 HijriahKader PKK Ikut Bimtek Turunkan Stunting
Ade menegaskan Pemkab Sukabumi mendukung dan menyambut baik kedatangan tim dari PT. Kota Film Indonesia, menurutnya film tersebut diharapkan bisa mengangkat atau mempromosikan potensi budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA: Rekomendasi Film Netflix Terbaik 2023 Cocok untuk Kalian saat Santai
“Khususnya di daerah pejampangan, seperti Cidolog, Sagaranten dan lainnya, banyak potensi kebudayaan serta wisata, selain mempromosikan budaya dan pariwisata film teluh jampang ini bisa memberikan edukasi dan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,” ungkapnya (mg3)