Surya Paloh: Kalau Anies Terpilih, Kita Atur Roda Administrasi Pemerintahan Baru

Surya Paloh: Kalau Anies Terpilih, Kita Atur Roda Administrasi Pemerintahan Baru
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES — Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh menegaskan komitmennya bakal memenangkan Anies Baswedan sebagai Presiden RI di Pilpres 2024.

Jika hal itu terwujud, Paloh berkomitmen akan mengatur ulang roda pemerintahan baru di bawah kendali presiden baru.

BACA JUGA: Respons Anies Soal Kemungkinan Ikut Jejak Surya Paloh Temui Jokowi

Baca Juga:Erick Thohir Dinilai Pilihan Prabowo di Pilpres 2024Survei Polmatrix: Elektabilitas Gerindra 15,8 Persen

“Kalau Anies Baswedan terpilih, kita atur roda administrasi pemerintahan yang baru,” tegas Surya Paloh saat membuka orientasi caleg Partai NasDem se-Sulawesi Tenggara (Sultra), di Kendari, Senin (31/7/2023).

Pada kesempatan itu, Paloh juga mengajak kepada seluruh kader dan elemen Partai Nasdem memberi sumbangsih, spirit, tanpa kenal lelah untuk memenangkan Anies sebagai presiden.

“Sekecil apapun spirit dan semangat perjuangan kita untuk memberikan sumbangan sebutir pasir, setetes air, kita harus jalan terus. Jangan pernah menyerah untuk itu. NasDem harus tegak kontinyu,’’ seru Surya Paloh.

Paloh menyadari sejak mendeklarasikan Anies sebagai capres, Nasdem terus dirundung kontroversi, menimbulkan polemik, tanda tanya, bahkan judgment, hingga hukuman.

BACA JUGA: 200 Hari Jelang Pemilu, Anies Jauh dari Harapan

“Kekecewaan, kemarahan, bahkan kebencian, tapi tentu NasDem menempatkan pilihannya mencalonkan calon presiden Anies Baswedan. NasDem tidak hanya berhitung satu kali, dia sudah berhitung dua kali, tiga kali lebih dari tujuh kali baru diputuskan Anies Baswedan,” tegasnya.

Itulah kenapa dalam penyambutan panggilan sejarah dalam perjalanan negara dan perhelatan demokrasi sebagai Pemilu 2024, Nasdem dengan perasaan suka cita.

BACA JUGA: Usung Anies Baswedan, Nasdem Dinilai Menunjukkan Tanda-tanda Putus Asa

Baca Juga:Tak Hanya Fisik, TMMD Bantu Pencegahan Stunting di JampangkulonMasyarakat Palabuhanratu Berencana Pasang Obor di Ruas Jalan Batu Sapi

“Karena bagi NasDem adalah pendekatannya : why not the best. Kenapa tidak mencari yang terbaik. Dan, Anies Baswedan di mata NasDem, he is the best. It’s time,” ucapnya lantang.

“Inilah waktunya. Kalau memang perjuangan ini berjalan dengan baik, insha Allah, kalau Anies Baswedan terpilih, kita atur roda administrasi pemerintahan yang baru,” pungkas Paloh. 

0 Komentar