CISAAT – Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara (YSG) menyerap berbagai aspirasi masyarakat pada Reses Kesatu Tahun Anggaran (TA) 2022 di Aula Desa Sukamantri, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Senin (24/01) lalu.
BACA JUGA : Pelestarian Budaya Sunda di Sukabumi Harus Lebih Masif
Dalam kegiatan ini, turut hadir perwakilan dari Kecamatan Cisaat, Kapolsek Cisaat, Danramil, Kepala Desa se Kecamatan Cisaat, Assosiasi BPD se Kecamatan Cisaat, KNPI, Karangtaruna, serta berbagai OKP yang berada di wilayah tersebut. “Reses di Kecamatan Cisaat ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat, guna proses penganggaran di tahun 2023 mendatang,” ungkapnya Yudha usai kegiatan reses.
Menurutnya, rencana program pembangunan harus melalui Musyawarah Rencana (Musren). Mulai dari tingkat ke Dusunan, Desa, Kecamatan hingga ke tingkat Kabupaten. “Maka dari itu, sangat diperlukan komunikasi dengan berbagai pihak, seperti warga di tingkat kedusunan sampai dengan tingkat kabupaten. Reses ini pun merupakan salah satu cara untuk kita berkomunikasi,” tuturnya.
BACA JUGA : Vaksinasi Anak di Cicantayan Capai 92 Persen
Baca Juga:Pelestarian Budaya Sunda di Sukabumi Harus Lebih MasifVaksinasi Anak di Cicantayan Capai 92 Persen
Ditempat yang sama, FKPPI Kecamatan Cisaat Heri Mulyana menyampaikan, jumlah pengangguran kian meningkat setiap tahun, maka dari itu. Ia berharap Ketua DPRD dapat membantu menyelesaikan persoalan tersebut. “Diharapkan ada solusi untuk para pencari kerja ini, saya juga meminta agar ketua DPRD dapat memperjuangkan nasib para honorer tenaga kesehatan,” pungkasnya. (mg1)