PALABUHANRATU,SUKABUMIEKSRES – Polres Sukabumi tengah Telaah beberapa kasus dugaan tindak pidana korupsi. Namun belum dirinci kasus apa saja yang sedang diperiksa tersebut.
“Kami punya target minimal harus mengungkap dua kasus tipikor dalam setahun,” tegas Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede, Kamis (4/5).
Sebagai mantan Kasubdit Tipikor Ditkrimsus Polda Jabar, bukan hal asing bagi Maruly menangani kasus tersebut. Bahkan berbagai prestasi telah diraihnya karena berhasil mengungkap beberapa kasus tipikor di wilayah hukum Polda Jabar.
Baca Juga:Fahmi Sebut Dinas PUTR Garda Terdepan Ubah Wajah PerkotaanPrabowo Subianto Dekati Sejumlah Politisi Senior Golkar
“Jika ada laporan masuk yang berindikasi Tipikor, kami tentu akan segara dalami. Selanjutnya kemudian diproses secara hukum,” ujarnya.
Maruly mengimbau kepada pihak- pihak yang mengelola keuangan negara agar menggunakan dana sesuai prosedur dengan mentaati aturan yang berlaku.
“Saya berharap kepada semua pihak untuk selalu amanah dalam mengelola uang negara. Termasuk kepada instansi pemerintah dan swasta yang diamanatkan untuk mengelola keuangan negara, baik itu anggaran dari pemerintah daerah, provinsi, maupun pusat,” tegasnya. (mg3)