RRQ Tambah Amunisi Jelang Week 6 MPL ID S11, Rave Jadi Analis

Rave Diumumkan Begabung Sebagai Analis RRQ MPL.
Rave Diumumkan Begabung Sebagai Analis RRQ MPL. Sumber Foto: IG @teamrrq.
0 Komentar

Sukabumi Ekspres – Rex Regum Qeon (RRQ) memperkuat komposisi skuatnya menjelang pekan keenam Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 11. Rave resmi bergabung dengan Sang Raja sebagai analis.

Kepastian tersebut diumumkan oleh Rex Regum Qeon dan pihak MPL Indonesia via akun media sosial masing-masing, Rabu (22/3). Setelah pekan lalu memboyong BangDuk ke kursi pelatih baru, kali ini mereka pun kembali menambah kekuatan di staf pelatih.

“Bagi kalian yang nyimak video terbaru dari Team RRQ, pasti kalian sadar adanya sosok seorang Rave di MPL,” bunyi postingan Instagram @teamrrq, Rabu (22/3).

Baca Juga:Anti Ribet! Ini Rekomendasi Resep Sahur Praktis yang SehatJadwal Imsak Ramadhan 2023 Kota Sukabumi, Lengkap!

“Yak, gak pake basa basi lebih banyak lagi, kita sambut babang Rave sebagai analis RRQ MLBB untuk MPL.”

“Kita dukung penuh ya guys, semoga semakin solid dan maju. Vivarrq,” tutup postingan tersebut.

Pria bernama asli Fadhil Abdurahman itu dipromosikan dari tim MDL Rex Regum Qeon yang bersaing di MDL ID Season 7, RRQ Sena. Dia memiliki segudang pengalaman di kancah esports MLBB.

Dilansir dari situs Liquidpedia, Rave sempat menjadi pelatih tim beberapa tim macam Alter Ego X, t MLBB ladies RRQ Mika, hingga terakhir Sena. Sebaliknya ketika masih aktif sebagai pemain, ia pernah membela sejumlah tim seperti Team NXL, Aerowolf Pro Team, dan RRQ Hoshi.

Sosok veteran Mobile Legends Indonesia itu bahkan merupakan juara MPL ID Season 1 bersama Team NXL. Kemudian  kala bermain untuk Hoshi, dirinya merasakan prestasi runner-up pada MPL ID Season 4.

Kehadiran Rave bersama BangDuk di staf pelatih jelas menjadi tambahan tenaga Lemon dan kolega untuk mengarungi sisa kompetisi MPL ID Season 11. Mereka pun baru kembali ke jalur kemenangan di pekan kelima, dengan mengalahkan ONIC Esports dalam laga Royal Derby.

Pekan keenam MPL ID Season 11, yang akan berlangsung empat hari dari Kamis (23/3) hingga Minggu (26/3), juga krusial bagi Rex Regum Qeon.Memenangkan semua laga sisa penting demi menjaga kans lolos ke upper bracket pada babak playoff.

Baca Juga:Jelang EVOS vs RRQ: Ini Rekor Sepanjang Masa El Clasico MPLLapar Minggir! Ini Makanan Sahur Agar Kenyang Lama Kala Puasa

Tim pemilik trofi MPL Indonesia terbanyak itu memliki empat pertandingan tersisa. Rinciannya adalah melawan EVOS Legends, Geek Slate, Rebellion Zion (pekan keenam), dan laga tunda dengan Aura Fire.

0 Komentar