Perolehan Suara Ganjar Jadi Bahan Candaan

Ganjar Pranowo
Ganjar Pranowo
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES– Perolehan suara Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) jadi bahan candaan. Pasalnya, angkanya tidak sampai 20 persen.

Berdasarkan real count KPU, Calon Presiden (Capres) nomor urut tiga itu hanya mendulang suara 21.247.596 atau 16.72 persen. Per Senin 26 Februari 2024.

Perolehan suara tersebut menempatkan kader PDIP itu di posisi terakhir perolehan suara Capres. Jauh tertinggal dari Prabowo Subianto yang mendapat 74.779.077 suara, atau 58.84 persen.

Baca Juga:Dugaan Pelecehan Seksual, Polisi Panggil Rektor Universitas PancasilaDedi Mulyadi Ungkap Rencana Politik Setelah Menangkan Prabowo

Di media sosial X, perolehan suara Ganjar jadi bahan candaan. Salah satunya dari video yang diunggah akun @VaniaKiara3002.

“SETELAH PEMILU SELESAI pun masih bisa Riang gembira, Si JANGGAR @ganjarpranowo jad bahan Lawakan,” kata warganet tersebut.

Salah satu video yang diunggah adalah potongan video daei YouTube Komisidotco.

Video tersebut menampilkan Pengamat Politik M Qodari. Serta Gianluigi Christoikov Girsang.

“Menolak Piala Dunia U 20 hasil suaranya tidak sampai 20 yah,” kata Gianluigudi video tersebut. Pernyataan itu ditimpali Qodari.

“Bener. Gara-gara U 20 suaranya gak sampai 20. Yang bisa diselenggarakan U 17, makanya suaranya 17,” ujarnya.

Diketahui sebelumnya, Ganjar sempat menolak Israel berlaga di Piala Dunia U 20. Rencananya digelar di Indonesia.

Baca Juga:Jusuf Kalla Sindir Pihak yang Khawatir Hak Angket Kecurangan Pilpres BergulirHasan Nasbi: Anies Pintar, Ganjar Pengetahuannya Lokal Sekali

Ganjar mengatakan sikapnya itu sesuai amanat Undang-Undang Dasar. Mengingat Israel merupakan negara yang menjajah Palestina. (Arya/Fajar)

0 Komentar