Forkopimda Pantau Pelaksanaan Imlek

Forkopimda Pantau
PANTAU: Jajaran Forkopimda Kota Sukabumi memantau jalannya perayaan Imlek ke sejumlah vihara sekaligus mengimbau agar menerapkan prokes ketat.
0 Komentar

SUKABUMI – Jajaran Forkopimda Kota Sukabumi melakukan konsigner bersamaan Tahun Baru Imlek 2573, Senin (31/1) malam. Konsigner dilakukan dengan menyisir vihara serta memantau penerapan protokol kesehatan.

“Kami Polres Sukabumi Kota melakukan pemantauan dan pengamanan Imlek 2573,” ujar Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sy. Zainal Abidin, kepada wartawan, Senin malam.

Zainal juga memantau penerapan protokol kesehatan saat berlangsungnya perayaan Imlek. Polres Sukabumi Kota mengerahkan sebanyak 50 orang personel untuk memastikan kondisi dan situasi berjalan aman.

Baca Juga:Harga Migor Kemasan Mulai TurunPolres Sukabumi Siap Amankan Pilkades Serentak

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menambahkan, selain memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang merayakan Imlek, pemerintah juga memastikan agar pada perayaan tahun ini tidak dilakukan secara besar-besaran yang bisa menimbulkan kerumunan hingga berdampak terhadap penyebaran covid-19.

“Demikian juga saat nanti perayaan Cap Go Meh, kami imbau tidak dilaksanakan secara besar-besaran karena bisa menimbulkan kerumunan. Kita cegah melonjaknya lagi covid-19 dengan menghindari kerumunan serta mematuhi prokes,” tandasnya. (mg2)

0 Komentar