Pantai Ujung Genteng: Permata Tersembunyi di Sukabumi

Pantai Ujung Genteng Permata Tersembunyi di Sukabumi
Pantai Ujung Genteng Permata Tersembunyi di Sukabumi
0 Komentar

Salah satu pantai di Sukabumi yaitu pantai Ujung Genteng, objek wisata yang satu ini merupakan salah satu destinasi yang terpopuler.

Pantai Ujung Genteng menjadi pilihan utama untuk berwisata apabila sedang berkunjung ke Sukabumi. Hamparan pasir putih yang bersih berpadu dengan jernihnya air laut menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung.

Selain keindahan alamnya, di pantai Ujung Genteng pun pengunjung dapat menangkap lobster bersama para nelayan yang berada disana.

Baca Juga:Resep Hidangan Buka Puasa yang Cocok untuk KeluargaMenjelajahi Fenomena Viral ‘Seblak Kecap’ di Sukabumi

Rute Menuju Lokasi

Bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke pantai Ujung Genteng ini, rute yang ditempuh cukup lama apabila kalian berada di Jakarta, hampir 4 jam lebih dari Jakarta menuju pantai Ujung Genteng ini.

Meskipun jarak nya yang cukup jauh, namun ketika sampai di pantai Ujung Genteng ini kalian akan disuguhi dengan keindahan hamparan laut dan lokasi yang masih jauh dari pemukiman warga jadi pantai ini terkesan masih sepi. Jadi cocok sekali buat kalian yang sedang mencari tempat wisata untuk menenangkan diri.

Tiket Masuk

Bagi pengunjung yang bertujuan ke pantai tersebut, tak perlu khawatir masalah harga. Karena pantai Ujung Genteng ini relatif terjangkau.

Pengunjung cukup mengeluarkan biaya Rp.10.000 saja per orangnya. Selain itu apabila pengunjung membawa kendaraan pribadi, pengunjung akan dipatok harga parkir sebesar Rp.5.000 untuk mobil dan Rp. 2.000 untuk motor.

0 Komentar