Titik Pemantauan Sidang Isbat di Jawa Barat Ada 11 Titik

Titik Pemantauan Sidang Isbat di Jawa Barat Ada 11 Titik
Ilustrasi Sidang Isbat. ANTARA/Aprillio Akbar.
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Kementerian Agama (Kemenag) akan melakukan pemantauan hilal untuk menentukan masuknya 1 Syawal 1444 Hijriyah atau Hari Raya Idul Fitri 2023.

Pemantauan  hilal telah dilakukan   di 123 titik diseluruh wilayah di Indonesia. 11 diantaranya merupakan titik yang terletak di Jawa  Barat.  Berikut merupakan daftar 11 titik lokasi pemantauan hilal Idul Fitri 2023 di Jawa Barat:

  1. Cipatujah, Kab. Tasikmalaya
  2. Pasirlasih, Kab. Pangandaran
  3. Pantai Baro Gebang, Kab. Cirebon
  4. Santolo, Kab. Garut
  5. UNISBA
  6. Pondok Bali, Kab. Subang
  7. POB Cibeas, Kab. Sukabumi
  8. Observatorium Bosscha
  9. SMA Astha Hannas. Kab. Subang
  10. Imah Noong, Kab. Bandung Barat
  11. POB Gunung Putri Sukamanah, Pataruman, Kota Banjar

Hasil laporan pemantauan hilal ini nantinya akan dibahas dengan data hisab dalam sidang isbat yang telah dijadwalkan pada Kamis, 20 April 2023.

Baca Juga:Harga dan Spesifikasi HP Vivo V27 5G, Spek Dewa Parah!5 Rekomendasi Film Thailand Romentic Comedy Paling Hits

“Hasil hisab dan rukyatul hilal ini akan dibahas dalam sidang isbat untuk kemudian ditetapkan kapan jatuhnya 1 Syawal. Jadi kapan Hari Raya Idulfitri, kita masih akan menunggu keputusan sidang isbat,” ujar Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Kementerian Agama, Kamaruddin Amin.

Kemenag melaksanakan sidang isbat ini di Auditorium HM Rasjidi Kementerian Agama, Jakarta.  Dilaksanakan secara tertutup dengan diikuti Komisi VIII DPR RI, pimpinan MUI, duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, serta Tim Hisab Rukyat.

Hasil sidang isbat penentuan 1 Syawal 1444 Hijriyah selanjutnya akan diumumkan secara terbuka melalui konferensi pers.

BACA  JUGA: 10 Kata-Kata Mutiara Idul Fitri 2023 yang Penuh Makna

0 Komentar