Pantau Kondisi Warga dan Wilayah Terdampak Banjir Rob

Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman didampingi kepala Perangkat Daerah terkait beserta Forkopimcam
Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman didampingi kepala Perangkat Daerah terkait beserta Forkopimcam Palabuhanratu meninjau lokasi terdampak gelombang pasang di sejumlah titik terjadinya bencana alam Banjir Rob, Rabu (13/03
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES– Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman didampingi kepala Perangkat Daerah terkait beserta Forkopimcam Palabuhanratu meninjau lokasi terdampak gelombang pasang di sejumlah titik terjadinya bencana alam Banjir Rob, Rabu (13/03)

Seperti di ketahui, gelombang tinggi dan angin kencang yang mengakibatkan banjir rob memporak-porandakan pesisir pantai selatan Kabupaten Sukabumi sejak Senin (11/3) hingga Selasa (12/3).

Di Kecamatan Palabuhanratu misalnya, ratusan jiwa dan puluhan bangunan warung di pesisir pantai selatan terdampak akibat kejadian itu. 

Baca Juga:Lakalantas Motor vs Truk di Cibadak, Satu Orang Tewas DitempatAsjap Angkat Bicara, Direkomendasikan Maju di Pilbup Sukabumi

Termasuk di Pantai Ujunggenteng,  ratusan Perahu nelayan dan 30 gudang mengalami kerusakan akibat dari bencana alam ini.  

Maka dari itu, untuk memastikan sejauh mana dampak dari gelombang pasang tersebut, Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman langsung terjun ke lapangan untuk melihat situasi. 

Dari hasil tinjauannya, Sekda melihat gelombang pasang masih tinggi dan meminta kepada masyarakat untuk tetap waspada dan hati-hati khususnya masyarakat yang tinggal di pesisir pantai. 

“Hari ini kita lihat kelapangan ternyata gelombangnya memang tinggi, ini merupakan sebuah musibah dan masyarakat pun harus waspada. Apalagi warga yang tinggal di dekat pesisir pantai,”jelasnya

Ade pun berharap gelombang pasang yang terjadi ini bisa cepat berakhir.

“Mudah-mudahan kejadian ini untuk cepat berakhir,”ungkapnya. (mg3)

0 Komentar