Cavs Membalikan Pertandingan Melawan Celtics dengan OT

Cavs Membalikan Pertandingan Melawan Celtics dengan OT
Photo: antaranews.com
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Pada pertandingan Cavs melawan Boston Celtics di Rocket Mortgage FieldHouse pada hari selasa, 7 maret 2023 WIB. Cleveland Cavaliers memenangkan pertandingan melalui overtime (OT). Berakhir pertandingan dengan skor  118 – 114. Penampilan yang memukau dari Donovan Mitchell menyamakan kedudukan pada akhir quarter ke- empat.

Meskipun tim Cavs sempat tertinggal beberapa kali pada quarter pertama hingga quarter ke- tiga. Dengan absennya Jayson Tatum pada tim Celtics mereka membuktikan bahwa mereka sanggup melawan Cleveland Cavaliers tanpa Jayson Tatum namun sayang usaha kemenangan celtics pada pertandingan tersebut harus tertunda dengan skor imbang pada akhir quarter ke- empat. Dan melanjutkan pertandingan dengan overtime (OT).

Melansir dari website resmi NBA. Pemain Cavs yaitu Donovan Mitchell merupakan guard pada tim tersebut yang berhasil mencetak angka terbanyak pada saat pertandingan berlangsung dengan 40 point, 4 assist, dan 11 rebound ia bermain selama 47 menit. Evan Mobley yang baru saja bergabung di tim cavs dari draft pick tahun 2021 lalu. Ia bermain selama 41 menit dengan mencetak sebanyak 25 point, 1 assist, dan 17 rebound. dan Darius Garland ia menyumbang pada tim 17 point, 12 assist, dan 5 rebound.

Baca Juga:Memphis Grizzlies Menjadi Tim NBA Paling Dibenci! Mengapa?Tips Build Karakter Yelan pada Genshin Impact

Di sisi lain Boston Celtics. Marcus Smart merupakan defensive player of the year pada tahun 2022 mendapatkan 11 point, 5 assist, dan 3 rebound. Malcolm Brogdon menyusul dengan 24 point, 5 assist, 4 rebound dengan bermain selama 36 menit sepanjang pertandingan. Tidak ketinggalan dengan Jaylen Brown yang masuk pada NBA all-star 2023 beberapa minggu lalu berhasil menyumbang sebanyak 32 point, 9 assist, dan 13 rebound. Namun sayang salah satu bintang mereka harus absen yaitu Jayson Tatum karena mendapatkan cedera saat pertandingan melawan New York Knicks.

Hasil pertandingan lain pada hari selasa, 7 maret 2023 WIB:

  1. Portland Trail Blazers 110 – 104 Detroit Pistons.
  2. Philadelphia 76ers 147 – 143 Indiana Pacers.
  3. Miami Heat 130 – 128 Atlanta Hawks.
  4. Denver Nuggets 118 – 113 Toronto Raptors.

Saat ini Cavs menduduki klasemen NBA musim ini di peringkat ke- empat pada wilayah timur. Sedangkan Boston Celtics tetap menempati peringkat ke- dua wilayah timur yang saat ini sudah kalah 3 kali berturut-turut. Untuk pertandingan selanjutnya cleveland cavaliers akan menghadapi miami heat pada kamis, 9 maret 2023 WIB. Di hari yang sama boston celtics akan melawan portland trail blazers.

0 Komentar