6 Cara Terbaik Mendapatkan Lebih Banyak Credits di Honkai Star Rail

6 Cara Terbaik Mendapatkan Lebih Banyak Credits di Honkai Star Rail
6 Cara Terbaik Mendapatkan Lebih Banyak Credits di Honkai Star Rail. Sumber Foto: Twitter @honkaistarrail.
0 Komentar

Sukabumi Ekspres – Credits di Honkai Star Rail pastinya sangat diinginkan sebanyak mungkin oleh para pemainnya. Berikut ini ada enam cara terbaik untuk mendapatkan Credits di gim bergenre RPG tersebut.

Mengapa para pemain sangat menginginkan sebanyak-banyaknya credits? Pasalnya itu adalah bagian utama demi meningkatkan kekuatan dalam game. Credits dapat dimanfaatkan buat meningkatkan level karakter sampai peningkatan Relics.

Cara mendapatkan uang in-game di Honkai Star Rail pun beragam. Namun kalian bisa farming lebih efisien dengan menggunakan waktu pada aktivitas yang merupakan sumber yang baik.

Baca Juga:Trailer Pertama Film Gran Turismo Rilis, Film Berdasarkan Kisah Nyata!Kode Redeem MLBB Bulan Mei 2023, Ini Cara Mendaptkannya dan Langkah-langkahnya

Nah berikut ini melansir dari Sportskeeda, terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan demi mendapatkan lebih banyak Credits. Sebanyak enam cara di bawah ini bisa membantumu lebih cepat memeroleh lebih banyak Credits.

6 cara terbaik mendapatkan Credits di Honkai Star Rail:

1. Selesaikan misi utama dan misi sampingan

Metode pertama dan mutlak salah satu cara terbaik memeroleh Credits: menyelesaikan misi utama sekaligus misi. Tidak hanya menerima Credits dari mengalahkan musuh, menyelesaikan misinya pun menawarkan sebagian besar mata uang.

2. Buka setiap peti harta karun yang ditemukan

Tersedia banyak peti harta karun sepanjang pemain menjelajahi game. Selain banyak upgrade resource, membukanya akan memberimu Credits.

Coba cari peti yang lebih berharga berisikan loot tambahan. Tapi bersiap, jenis peti-peti tersebut dijaga oleh musuh tangguh.

3. Selesaikan event dan aktivitas

Event dan aktivitas terus berganti di game dari developer Genshin Impact itu, dengan menyelesaikannya memberi pemain banyak hadiah termasuk Credits. Tapi acara ini hanya berlangsung terbatas dan bisa berubah berdasarkan jadwal kehidupan nyata.

Pemain juga mungkin harus memenuhi persyaratan khusus untuk acara tersebut, jadi cobalah dan tetap pantau ya.

 

4. Memenuhi setiap Daily Training

Baca Juga:Prediksi Atletico Madrid vs Cadiz 4 Mei 2023 La Liga; Lengkap Preview, H2H, Skor, Line-upHasil La Liga: Almeria Kirim Elche Degradasi ke Segunda Division

Untuk membuka Daily Training yang memberimy daftar misi untuk dipenuhi setiap 24 jam, tingkatkan Trailblazer Rank kalian. Menyelesaikan Daily Training akan memberi pemain banyak Credits in-game.

0 Komentar